Literatur

Hari Ini Berjuang, Esok Raih Kemenangan

Published

on

Masyarakat saat ini telah dipengaruhi oleh pembodohan-pembodohan ilmiah yang telah disebarkan oleh orang-orang yang tak bertanggungjawab. Dan mereka menyebarkan banyak virus-virus malas pada diri kita dengan banyak menciptakan mesin-mesin yang katanya mempermudah pekerjaan manusia. Namun, faktanya itu adalah strategi mereka untuk melemahkan kita, agar nantinya mereka bisa dengan mudah menyerang kita ketika kita lengah. Jadi, ketika semangat berjuangmu mulai melemah, kau cukup ingat saja bahwa perjuanganmu untuk melawan pendangkalan ilmiah itu hanya sebagian kecil saja dari para pendahulu sepanjang waktu dan di sepanjang bumi.
Baca Juga:  Wacanakaan Salat Taubat Berjamaah, HMI MPO Minta Pemkot Serang Taati Aturan
Dan ingat teman, ketika kau berjuang janganlah kau merasa bahwa dirimu sendirian dan kau adalah orang yang paling menderita dalam perjuanganmu ini, karena sesungguhnya penderitaanmu saat ini hanya sebagian kecil saja dari pada penderitaan berjuta-juta rakyat di berbagai belahan bumi lainnya. Dan teman, ketika kau merasa lelah maka istirahatlah sejenak, tetapi jangan pernah kau berpikir untuk meninggalkan hanya karena letihmu yang kau rasakan saat ini. Istirahatlah dan siapkan energi terbaikmu untuk melanjutkan ini, sehingga apa yang kita inginkan bisa tercapai tepat pada waktunya bukan pada waktu yang tepat.
Baca Juga:  Bukan Cerita KKM Mistis (Bagian 2)
Tetap semangat kawan, ingatlah kau tak berjuang sendirian karena di sini ada aku, dia, dan mereka yang pasti akan sanggup menemani perjuanganmu sampai kau merasa benar-benar lelah dan tak sanggup lagi, dan aku akan berada disampingmu untuk menyemangatimu. Bukankah berjuang bersama itu lebih mudah dan indah dibandingkan dengan berjuang sendirian?

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Lagi Trending