Literatur

Pentingnya Public Speaking

Published

on

Oleh: Yunda Ayu Lestari, Kader MPO Komisariat UIN SMH Banten

Dapat berbicara di depan umum dengan baik dan benar tanpa rasa gugup merupakan suatu kelebihan yang dimiliki oleh seseorang, pasalnya tidak semua orang bias melakukannya. Pada saat ini masih ada sebagian orang yang mengalami fobia sosial, yang mana ketika mereka diharuskan untuk tampil di depan umum ada rasa ketakutan yang berlebih di dalam jiwanya. Misalnya ketika seorang yang diberi tugas untuk presentasi di kelas akan tetapi karena ia belum terbiasa untuk berbicara di hadapan orang banyak, dapat dipastikan ia tidak akan mampu menjelaskan materi secara baik.

Tampil di depan umum dan menjadi pusat perhatian itu bukanlah hal yang mudah, karena meskipun hanya sesaat tampil di hadapan orang banyak sangatlah membebani pikiran dan memerlukan mental yang kuat.
Dikutip dari www.alodokter.com, “Penyebab dari fobia sosial ini belum diketahui dengan jelas. Namun seseorang bisa lebih besar resiko menderita fobia ini, jika ia mengalami kejadian atau pengalaman buruk di masa lalu. Misalnya pernah dibully, dihakimi ketika berbicara didepan umum.”

Ada banyak cara yang dapat kita lakuan untuk melatih . Misalnya yang pertama, perbanyak membaca buku karena dengan membaca buku kita akan lebih banyak wawasan yang diketahui, sehingga ketika hendak berbicara otak akan lebih mudah untuk mengelola kata-kata yang akan diucapkan. Selanjutnya cara yang kedua, perbanyak latihan berbicara didepan cermin, karena secara tidak langsung membiasakan berbicara di depan cermin akan membuat seseorang tau bagaimana gestur tubuh terbaiknya. Dan yang terakhir berfikir positif ketika hendak tampil, karena apa yang kita pikirkan itulah yang akan terjadi pada diri kita.

Baca Juga:  Tiga Hal Yang Menjadikan Iman Sempurna
Halaman SebelumnyaHalaman 1 dari 2 Halaman

Lagi Trending